Subhanallah...! Ternyata Firasat Wanita Itu Lebih Kuat Dibandingkan Dengan Pria Karena Ia Dapat Merasakan Kalau Pasangannya Sedang Selingkuh...!!

Subhanallah...! Ternyata Firasat Wanita Itu Lebih Kuat Dibandingkan Dengan Pria Karena Ia Dapat Merasakan Kalau Pasangannya Sedang Selingkuh...!!

Nyankoro7 - Mungkin Anda pernah membaca atau mendengar pernyataan yang diucapkan oleh Mario Teguh yang berbunyi "Wanita itu tidak pernah salah dan kalaupun dia salah, Anda (pria) adalah penyebabnya".Anggapan tersebut sepertinya sudah melekat pada kehidupan nyata wanita dan pria sekarang ini. Dalam sebuah hubungan, para pria sering diperhadapkan pada situasi seperti ini, mereka sendiri terkadang bingung mengapa wanita selalu benar dan mereka para pria selalu dianggap salah ketika terjadi suatu masalah baik masalah kecil terlebih lagi masalah besar.

Atas dasar apa sih sebagian pria mau memposisikan dirinya pada pihak yang salah dan rela memohon maaf kepada pasangannya walaupun sebenarnya si wanitalah yang melakukan kesalahan? Mengapa sebagian pria rela mengalah demi menyenangkan pasangannya? Tapi itulah kenyataannya. Hampir semua pria terjebak dalam situasi seperti ini. 

Pria dikenal sebagai makhluk yang lebih kritis dalam pemikiran dan emosional, sedangkan wanita lebih kritis dalam hal perasaan. Perbedaan dua hal tersebutlah yang sering menyebabkan mengapa wanita lebih sensitif dan lebih peka terhadap setiap moment yang terjadi dalam hubungannya. Sehingga, jika terjadi sesuatu yang menyakiti hati atau merusak mood-nya, wanita cenderung akan membela dirinya dan menganggap penyebabnya adalah ulah si pria. 


Bagi sebagian besar wanita, pria dianggap sebagai makhluk yang tidak bisa menjaga perasaan wanita dan sumber pembuat kesalahan. Karena di mana-mana, wanitalah yang sering mengalami kegalauan dan sakit hati dibandingkan pria. Jadi, apapun yang dialami seorang wanita baik itu hal yang membuatnya bahagia ataupun hal yang membuatnyaa sedih, pasangan prialah penyebabnya. Terus bagaimana menurut Anda fakta tentang "wanita selalu benar"?

"Itulah keistimewaannya kita sebagai wanita. Wanita diciptakan lebih mulia daripada pria. Sehebat-hebatnya pria, ia dilahirkan dari rahim seorang wanita. Dan surganya ada di telapak kaki ibunya. Bagaimana bisa wanita dianggap sepele oleh pria! Sudah jelaslah, wanita diciptakan lebih spesial dari pria. Jadi, kalau ada orang yang mengatakan apakah wanita selalu benar? Saya hanya bisa menjawab. "Ya" (Serly, 33 tahun, Pegawai Swasta)

"Penyataan itu sangat mendiskriminasikan saya sebagai seorang pria. Bagaimana bisa Anda mengatakan "wanita selalu benar". Tuhan menciptakan pria dan wanita itu sepadan. Bahkan dalam kehidupan rumah tangga, prialah yang menjadi imam dan pemimpin dalam keluarga. Saya tidak setuju dengan pernyataan tersebut. Itu sama halnya membuat para wanita bisa berbuat semaunya dan seenaknya kepada para pria. 

Realistis sajalah, jika memang kami pria salah,berarti Anda wanita memanng benar dan bagi kami wajib hukumnya untuk meminta maaf, namun sebaliknya jika Anda wanita sudah melakukan kesalahan, akuilah kalau Anda "tidak selalu benar" (Iwan, 30 tahun, PNS)

"Fakta wanita selalu benar" menurut saya itu tergantung pribadi masing-masing orang. Sebenarnya wanita itu hanya ingin dimengerti perasaannya tanpa memberitahu terlebih dahulu kepada para pria tentang apa yang diinginkan wanita. Wanita cenderung tidak jujur tentang apa yang mengganjal di hatinya, ia mau pasangannya itu lebih berinisiatif untuk mengerti kemauannya, itu sebabnya banyak pria menjadi serba salah karena tidak tahu dan tidak peka maksud dari wanita atau pasangannya. Sehingga, jika terjadi pertengkaran, wanita menganggap itu semua terjadi karena kesalahan dan ketidakpekaan pria. Nah, sedikit tips dari saya, jika Anda para pria tidak ingin diposisikan pada pihak yang bersalah, cobalah lebih peka, peduli dan lebih mengerti apa yang pasangan Anda inginkan dari Anda untuk Anda lakukan" (Nhesa, 27 tahun, IRT)

"Karena pada kodratnya, wanita adalah mahluk yang peka dalam hal perasaan dan pria adalah mahluk yang kurang peka, maka saya setuju dengan pendapat bahwa "wanita selalu benar". Karena, pria sudah tahu hal ini, untuk itu, para pria mestinya harus lebih berusaha mengerti perasaan para wanita, agar wanitanya tidak menjadi sensitif dan berbalik menyalahkan Anda. Karena jika pria dapat melakukan hal ini, wanita dapat menjadi lebih luluh dan bahkan dapat menyadari perbuatannya dengan sendirinya." ( Kiky, 28, Pegawai Swasta)


sumber : kabarnetizen.com

ADS

Subhanallah...! Ternyata Firasat Wanita Itu Lebih Kuat Dibandingkan Dengan Pria Karena Ia Dapat Merasakan Kalau Pasangannya Sedang Selingkuh...!!
4/ 5
Oleh